Kamis, 27 November 2014

NUsa Peduli 31//Untuk Anak Yatim Berprestasi

SENANG: Peserta didik dari MI Badriyah Minorejo terlihat senang usai mendapatkan santunan NUsa peduli.

WIDANG – Kamis 27 Nopember NUsa Peduli kembali menyalurkan santunan ke Kecamatan Widang. Kali ini bertempat di MI Badriyah, Desa Minohorejo. Di madrasah yang bernaung di bawah LP Ma’arif Tuban, NUsa Peduli memberikan santukan kepada dua anak yang berhak mendapat santunan, yakni Muhammad Tri Prasetyo Baki dan Ika Dwi Rahmawati.
   Siti Rohmah, S.Pd.I salah satu guru di MI Badriyah menuturkan, kedua anak tersebut adalah anak yatim piatu yang hidup dalam kekurangan. ‘’Walau begitu mereka anak yang cerdas, semangat belajar mereka selalu mereka tunjukan dengan selalu breprestasi. Bahkan menjadi wakil dari lembaga ini setiap berkompetisi antar-sekolah se-Kecamatan Widang,’’ ungkapnya.   
   Muhammad Tri Prasetyo Bakti (kelas 6), dia sudah menjadi yatim sejak kecil. Tiyo panggilan akrabnya kini tinggal bersama ibu dan kakaknya. Tiyo selalu menjadi kebanggaan keluarga dan sekolahnya, karena dia selalu meraih rangking pertama dan mewakili sekolahnya berkompetisi di luar.
   Selanjutnya, Ika Dwi Rahmawati (kelas 6), dia adalah yatim piatu yang ditinggal orang tuanya sejak duduk di bangku kelas tiga. Dia sekarang tinggal bersama kakak perempuanya yang keseharinya sebagai karyawan PT Gudang Garam.

   Ketika ditanya tentang belajarnya di rumah, mereka menjawab,sekarang sudah sampai Al-Qur’an juz empat,ungkap mereka berdua. (amin)

0 komentar:

Posting Komentar