LOMBA 4 BAHASA: Peserta dan penonton lomba pidato 4 bahasa berkumpul di halaman MI Hidayatul Mubtadiin Bonagung Montong beberapa watu lalu. |
MONTONG – MI Hidayatul Mubatadiin Bonagung, Montong menggelar lomba pidato 4 bahasa (Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Inggris dan Bahasa Jawa) pada awal Juni lalu. Pihak sekolah menuturkan lomba tersebut bertujuan agar siswa-siswi belajar tampil di depan umum sejak dini. Walaupun belum mampu menelurkan dai cilik yang mumpuni, tetapi siswa-siswi sangat senang dengan adanya lomba pidato 4 bahasa tersebut.
,
“Anak-anak
sangat antusias.
Itu terbukti dengan adanya peserta lomba yang mencapai 50 lebih,” Ungkap Kepala Sekolah Zainul
Arifin, S.Pd. Para peserta itu pun tidak canggung ketika berada di atas
pentas
dan dinilai oleh dewan juri.
Mereka juga
tidak takut apabila salah dan diledek oleh temen-temennya.
Dari lomba pidato Empat Bahasa tersebut, pihak
madrasah berharap nantinya
bisa melahirkan siswa-siswi yang potensial dalam bidang pidato. Dari sekian banyak peserta lomba yang ikut, juara satu lomba
pidato Bahasa Indonesia diraih oleh Wafidatul Isna Kholidah, juara satu Bahasa Inggris diraih
oleh Koirin
Ismawati, juara satu Bahasa Arab disabet oleh Putri Ayu Indah Sholikhah, dan juara satu Bahasa Jawa digenggam
oleh Khoirin
Ayu Amita. (amin)
0 komentar:
Posting Komentar